SELAMAT DATANG DAN SELAMAT MENIKMATI, SEMOGA BERMANFAAT

Selasa, 31 Desember 2013

1 HARI 3 PANTAI
(Pantai Legon prima anyer, Pantai Karang sari Carita, Pantai pasir Putih 121)

Tanggal 29 desember 2013, hari ahad kemarin kami sekeluarga pergi berlibur dengan tujuan ziarah ke mesjid agung banten , disana ada makam sultan maulana Hasanudin, dan sepulang dari ziarah kami akan rihlah ke Pantai legon di Anyer. sebenarnya jadi alhamdulillah gak jadi ya bisa diundur mungkin belum yang terbaik untuk pergi tanggal 29, karena rencana untuk pergi muncul hari kamis tanggal 26 desember , bayangin aja, tujuan belum ditetapi, bus belum dihubungi, keluarga inti belum dikasih tau, akhirnya nothing to lose aja, malam jumat diumumkan untuk pergi ziarah dan ke pantai, alhamdulillah bus udah ada yang ngebosin , umi tercinta, jadi yang lain tinggal bayar uang masuk dan bawa masakan sendiri2 untuk makan disana. Besok paginya hubungan bus yang udah kita browsing tapi belum pasti yang mana busnya. akhirnya dapat bus tinggal 1 yang masih ada, kalau yang lainudah pada abis, busnya keren banget, profesional ada webnya, pelayanan via phone bagus, lihat digambar oke banget , ada cooler box, water dispenser, wifi, tv lcd ada 3, karaoke 2, muantap deh buat acara keluarga, cari yang 33 sudah habis adanya yang 59, yang udah tancap abis, bayar semuanya 3,2 juta namanya bee buzz , sopirnya pengalaman dan sabar serta ramah. jam 5:15 udah datang, setelah semua dihubungi akhirnya pergi deh berangkat jam 6:30 wib, hanya 3 orang yang gak bisa ikut, karena ada alasan lain. 

tujuan pergi pertama ziarah ke banten, sampai jam 9 pagi, shalat duha dulu, trus tahlilan, foto di mesjis agung dan menara banten, seru deh, sampai foto pakai loncat gitu deh, trus setelah itu pada belanja telor asin yang masih panas, enakkkk tenan, sama emping mentahnya yang tipis dan gurih apalagi gorengnya pakai tambahan garam, tapi hati2 kalau beli emping pakai timbangan bisa dicurangin tuh timbangannya, mending sih beli yang sudah diplastikin gitu atau kalau mau beli banyak dan agak repot sedikit bawa timbangan dari rumah, hahaha dijamin abang penjualnya gak mau deh karena dia takut rugi dong dan ketahuan muslihatnya, biasanya gitu sich.

lanjut lagi, jam 10 kita berangkat ke pantai legon, knp ke legon? karena ke pantai carita atau pasir putih udah pernah, mau coba yang baru, nah ibu2 pkk deket rumah udah kesana minggu lalu, katanya bagus dan ada kolam renangnya, begitu katanya setelah investigasi, pas di browsing di om google gitu juga testimoni orang bagus2, gambar bagus, walhasil datanglah kesana, dan enaknya lebih deket mungkin plg deket dibanding yang sudah2, masuknya satu bus besar rp 600.000, walau isinya di bus itu cuma 30 orang only tetep bayar full, disana penuh dengan banyak orang, gelar deh tuh makanan yang dibawa dari rumah, udah sesak bangat orangnya, jadi tempat tikar sewa seadanya, abis makan mw shalat juhur duhhh ternyata tempat ini tidak memikirkan kamar mandi, dan tempat wudhu yang nyaman dan bersih tidak seperti di karang sari carita, hadehh pantainya emang indah kalau bersih dan gak banyak orang , disana terlihat gunung anak krakatau indah banget, namun keindahan itu sirna ketika mw wudhu bayangin campur dengan anak lelaki, dan campur deket dengan wc dan kamar bilas, pintu2 banyak yang gk ada kuncinya, masih becek gitu, kecuali yang disebelah kanan pintu masuk agak bersih, kalau di pantai akrang sari kamar mandi banyak dan sudah menjadi usaha pencarian orang sana, sehingga banyak, bersih dan gak antri, bayar juga 3000 per orang, begitupun di pantai legon sudah kotor bayar juga, akhirnya hanya makan dan shalat saja, shalat pun di gedung yang lagi dibangun, entah kalau sdh jadi gedung itu, mushollahnya ada atau tidak atau  bila ada bagus atau tidak untuk mushola, secara kalau wisata yang membuat orang enjoy itu kalau kamar mandi bersih dan banyak serta mushola yang nyaman, akhirnya kami hanya 1 jam an disana, bus kami keluar lagi dari area, dan sepakat untuk pindah ke pantai karang sari , entah disana ada atau tidak banana boat, kapal dll, saya sudah tidka tertarik lagi, kolam renangnya juga untuk anak kecil, gak sipp,  bye bye pantai legon.....pengelolamu tidak sebagus pantaimu dalam mengelolamu dan mengexplore keindahanmu , sayang sekali....semoga kau akan segera dikelola dengan bagus dan  memberi kenyamanan pengunjungmu untuk menyukuri nikmat ALLAH SWT yang menciptakanmu

Akhirnya kami masuk kepantai karang sari, masuknya bayar lagi sebesar 600.000, gpp deh yang penting enjoy and gurih, disanan kami naik banana boat, berkali kali kesana aku gak pernah berenang di laut, namun kali ini karena pergi dengan full keluarga inti, jadi nyebur deh ke laut, dari jam 2 sampai jam setengah 5 berenang , kamar mandi banyak gak pake antri gak campur sama cowok juga, mushola dimana2, belanjaan banyak pilihan, makanan banyak macamnya, dan sewa ban, wuih mantap deh, akhirnya pulang jam setengah 6, kami lanjut lagi perjalanan

jam 6 sore berhenti di pasari putih 121, untuk pool sopir dan shalat magrib, kita foto2 lagi di pantai pasir putih, bagus juga, msih kelihatan anak gunung krakatau, nunggui sunset dan bisa foto sambil loncat juga, shalat magrib di cottage , bagus deh cottagenya, hehehe walau  numpang shalat aja sih tapi semept ngintip cottagenya gimana, siapa tahu nanti bisa ke cottage lagi untuk nginap sama keluarga. amin

jam 7 kita kembali ke jakarta, seumur hidup pergi ke banten dan pantai di anyer , ini perjalanan yang paling gak berasa kalau kita lagi di bus, kenapa? perginya sama keluarga inti gak ada orang lain satupun kecuali pak sopir dan kenek, busnya bagus abissss, fasilitas lengkap, ditambah lagi duduknya bebas, bangku 2 diisi 1 orang, bangku 3 diisi 2 orang bahkan bangku 3 atau 2 banyak yg kosong, kursi 59 hanya diisi 30 orang, bebas pindah dimana aja, sopirnya sabar dan ramah, bawa mobilnya halus, dari jakarta -banten- jakarta diisi dengan acara, ada acara tukar kado, ucapan ulang tahun buat umi, lomba cerita inspiratif, lomba tebakan, yang terakhir mau pulang diisi dengan lomba yel2 keluarga, seru dan lucu banget.

Ya Allah terima kasih atas nikmatMu ini semoga Engkau terus menambah nikmat ini kepada kami, dan jadikan kami bersyukur selalu atas nikmat Mu ini, amin.

Selasa, 03 Desember 2013

JANGAN ADA AIR MATA

Kalau harus kujujur padamu
Terus terang kukecewa
Namun kutanya
Siapa yang mampu
Menepis takdir yang kuasa

Biar saja begitu adanya
Jangan ada air mata
Pergilah kasih
Sudah lupakan
Semua yang pernah
Kita rasakan

Reff:
Lihat saja di mataku
Tiada dendam, tiada duka
Doaku semoga kau bahagia
Saat ini kuinginkan
Tuk meraih masa depan
Bahagia pasti kan kujelang
Sampai Hati

Demi cintaku kepada dirimu
Semua ku serahkan untukmu
Demi sayangku pada dirimu
Ku rela berkorban untukmu

Walau sekian lama ku harus menunggu
Aku tetap menunggu dirimu
Demi rasa cintaku
Yang tulus dari dalam hatiku

Mimpi pun aku tak ingin jauh darimu
Apa lagi kalau sampai berpisah
Selama-lamanya ku ingin dekat denganmu
Aku ingin miliki dirimu

Tapi kenyataan tak seindah mimpiku
Jatuh lagi airmataku
Kering jadi layu bunga cintaku
Kau hancurkan harapanku

Apa dikata semua telah terjadi
Aku rela mungkin harus begini
Biar biarlah biar ku telan sendiri
Rasa pahit kenyataan ini

Chorus:
Sampai hati... kau buat begini
Sampai hati... engkau menyakiti
Sampai hati... kau ingkari janji
Ku tak ingin melihatmu lagi 
 
 
SURAT UNDANGAN
 
Tak pernah kubayangkan
begini jadinya
Suratku engkau balas
dengan undangan


Kalau memang tak mau
baiknya kau katakan
Agar ku tak berharap
cinta darimu
Kurela sudah begini jadinya
cintaku padamu

Surat undangan pernikahan itu
kugenggam erat di tanganku
Hanya doa restu yang kupersembahkan
semoga engkau bahagia~
Sendiri lagi seperti dahulu
tanpa dirimu disisiku

Tetes air mataku hatiku pedih
membasahi undangan pernikahanmu
Surat undangan pernikahan itu
kugenggam erat di tanganku
Hanya doa restu yang kupersembahkan
semoga engkau bahagia~

[2X:]
Sendiri lagi seperti dahulu
tanpa dirimu disisiku~
 
AKU TAK INGIN DIMADU
 
Ibu maafkan akuYang tak pernahBersimpuh di kakimu 
Aku anakmu yang satuYang tak pernahMendengar nasihatmu
 
Ibu benar katamuAgar aku jangan memilih dia
Kini akupun menyadariDia yang kucinta menyimpan dusta 
 
Gaun biru pengantinUntuk apa dia berikan 
Cincin emas pengikatUntuk apa dia selipkan
Sepatu dari kacaUntuk apa dia belikan 
Benci aku dia ada yang punya
 
Ranjang biru pengantin 
Untuk apa dia pilihkan 
Bulan madu ke BaliUntuk apa dia janjikan 
Uang disampul merahUntuk apa dia titipkan
 Bila hatimu bercabang dua
 
 
ASMARA
 
Sendiri....Kukemas air mata di pipi
Tak percaya 'ku yang t'lah terjadi 
Cintamu kini telah terbagi 
Haruskah cinta aku akhiriHanya sampai di sini

Tak mungkin....Aku berpaling dan menyudahi 
Tercabik hati ingin meronta 
Jangan kau rejam gairah yang ada 
Haruskah aku mengemis cinta 
Untuk menghilangkan duka

Asmara...Kemana lagi akan kucari 
Siapa yang 'kan mengusir sepi 
Disaat 'ku sendiri
Asmara...Mungkinkah kau sampaikan padanya 
Walau hatiku penuh deritaAku masih s'lalu cinta
 
MENGAPA
 
Mengapa kau pergi 
Mengapa kau kecewakan
Mengapa kau hancuri 
Mengapa kau menghinakan
Mengapa kau sakiti 
Mengapa kau melukakan
Mengapa kau memberi
Mengapa kau melupakan
Mengapa kau akhiri 
Mengapa Kau Melupakan
Dengan getaran jiwa 
Kukemukakan pertanyaan
 
Tak ingin kau pergiTak ingin kudikecewakan
Tak ingin cinta dinodaiTak ingin dihancurkan
Tak ingin kudisakitiTak ingin kudilukakan
Tak ingin ku kau kuberiBila kau melupakan

Tak ingin ku di akhiri 
Bila kau memuliakan dengan perasaan 
Hampaku meminta jawaban
 
Reff#Di kananku cinta penuh bermadu 
Di kiriku racunmuKalimah sakti yang mana untukku 
Dapat kau membuat pilihanAgar kita dapat bersama
 
Kau..bisa membahagiakan menceriakan
Kau..bisa menggembirakan mempesonakan 
Aku…ingin dicintaimu dan mencintai
Aku…ingin bila terjaga kau di sampingku S'lamanya
Semoga cinta bersemi
Semoga cintamu kan dekat padaku 
Asmara kan mengundang 
Tanpa mengira waktu bertahta di hatimu dan di hatiku
 
TIADA LAGI

Sia-sia sudah kita jalin cinta bila hati s’lalu berbeda
Sampai kapan lagi ‘ku harus menahan rasa kecewa di dalam dada
Seandainya kita masih bersatu, tak mungkin ‘kan menyatu
Walau masih ada sisa cinta, biarkan saja berakhir sampai di sini Tiada lagi yang kuharapkan, tiada lagi yang kuimpikan

Biar aku sendiri tanpa dirimu
Tiada lagi kata cintaku, tak ‘kan lagi ‘ku bersamamu
Biar kusimpan semua kenanganku bersamamu
Sampai kapan lagi ‘ku harus menahan rasa kecewa di dalam dada
Seandainya kita masih bersatu, tak mungkin ‘kan menyatu
Walau masih ada sisa cinta, biarkan saja berakhir sampai di sini

Tiada lagi yang kuharapkan, tiada lagi yang kuimpikan
Biar aku sendiri tanpa dirimu
Tiada lagi kata cintaku, tak ‘kan lagi ‘ku bersamamu
Biar kusimpan semua kenanganku bersamamu
Tiada lagi yang kuharapkan, tiada lagi yang kuimpikan
Biar aku sendiri tanpa dirimu
Tiada lagi kata cintaku, tak ‘kan lagi ‘ku bersamamu
Biar kusimpan semua kenanganku bersamamu

Tiada lagi yang kuharapkan, tiada lagi yang kuimpikan
Biar aku sendiri tanpa dirimu, oh…
Tiada lagi kata cintaku, tak ‘kan lagi ‘ku bersamamu
Biar kusimpan semua kenanganku bersamamu
Tiada lagi yang kuharapkan, tiada lagi yang kuimpikan
Biar aku sendiri tanpa dirimu…



AKU YANG MENGALAH

Entahlah mengapa akupun tak tahu
Mengapa ku jatuh cinta kepadamu

Sedangkan kutahu tuk memilikimu

Rasanya itu tak mungkin

Sebab diantara dirimu diriku

Ada seseorang yang memilikimu

Haruskah dirimu dengan kekasihmu
Berpisah karena diriku


Entahlah mengapa, mengapa mesti terjadi
Kisah seperti ini..
Salahkah pabila berakhir sampai disini

Rasa sayangku kepadamu oh…


Mana mungkin kita bersama

Walau saling cinta

Kembalilah engkau dengannya

Aku yang mengalah
 
 

Single Happy

bilang-bilang sayang, bilang-bilang cinta
bilang-bilang setia, tahu-tahunya mendua
dasar kau lelaki mudah obral janji
dasar kau lelaki cuma bikin sakit hati
lebih baik lebih happy saat ini ku sendiri
sampai nanti ku temui lelaki yang baik hati

i’m single, i’m happy, meski begini
i’m happy, enjoy tanpamu honey
i’m single, i’m happy, meski begini
i’m happy, enjoy tanpamu honey


Mendua

ku tak habis pikir
kurangku dimana
kau tega melepaskan aku

jauh ku menatap
namun terlalu jauh
imajinasiku terberai

terdiam aku beku tanpamu
dimanakah letak hatimu
kau putuskan tuk mendua
dengan dia di belakangku
padahal ku pilih kamu
jadi cinta terakhir


Senin, 25 November 2013

 Ayat Al-Qur'an
 
أُولَٰئِكَ لَهُمْ جَنَّاتُ عَدْنٍ تَجْرِي مِنْ تَحْتِهِمُ الْأَنْهَارُ يُحَلَّوْنَ فِيهَا مِنْ أَسَاوِرَ مِنْ ذَهَبٍ وَيَلْبَسُونَ ثِيَابًا خُضْرًا مِنْ سُنْدُسٍ وَإِسْتَبْرَقٍ مُتَّكِئِينَ فِيهَا عَلَى الْأَرَائِكِ ۚ نِعْمَ الثَّوَابُ 
وَحَسُنَتْ مُرْتَفَقًا
 
 Mereka itulah (orang-orang yang) bagi mereka surga ´Adn, mengalir sungai-sungai di bawahnya; dalam surga itu mereka dihiasi dengan gelang mas dan mereka memakai pakaian hijau dari sutera halus dan sutera tebal, sedang mereka duduk sambil bersandar di atas dipan-dipan yang indah. Itulah pahala yang sebaik-baiknya, dan tempat istirahat yang indah;
(QS: Al-Kahfi Ayat: 31)

Jumat, 22 November 2013

Terima Kasih ....YA RABB

Terima kasih Tuhanku atas karuniaMu
Terima kasih Tuhanku telah kau berikan bahagia untukku
Terima kasih Tuhan atas KemudahanMu
Tak bisa ku bisa membalas dengan apapun Ya Allah

Ya Rabb...Beri hamba jalan yang lurus
Ya Rabb...beri hamba rasa bersyukur
Ya Rabb...beri hamba selalu kesabaran
Ya Rabb...beri hamba selalu ridhoMu

Terima kasih Ya Allah telah Engau beri jalan terbaik untukku
Terima kasih Ya Allah telah Engkau lancarkan semua
Terima kasih Ya Allah telah Engkau beri petunjuk
Terima kasih atas kesenangan dan kebahagiaan dariMu

Semoga aku akan semakin bersyukur dan beryukur
Semoga aku semakin bagus dalam beribadah padaMu
Semoga aku akan bahagia di jalan penuh ridhoMu
Terima kasih Tuhanku...Ya Rabb...Ya Allah....atas seluruh nikmatMu

Senin, 18 November 2013

CINTAMU TAK SEMPURNA

Kukira cintamu benar padaku
Kukira cintamu suci padaku
Kukira cintamu sejati padaku
Ternyata cintamu tak sempurna

Kufikir sayangmu tulus denganku
Kufikir sayangmu dari hati denganku
Kufikir sayangmu utuh denganku
Ternyata sayangmu tak sempurna

Tak kusangka kau tega melakukan ini padaku
Yang telah setia dan menunggumu hingga kau mampu mencinta
Kau anggap aku sebagai sang pencerahmu
Namun kau sendiri yang telah mendatangkan mendung yang gelap pada kecerahan itu

Untuk apa semua yang sudah kau beri padaku
Untuk apa kau beri aku janji palsu
Untuk apa kau beri aku harapan manis
Bila itu semua untuk kau hancurkan dengan sekejap saja

Kau kini telah berhasil menghancurkan hidupku
Kau telah sukses membuat dirimu menang dalam lukaku
Kau telah kembali dalam hidup lamamu
Entah menjadi baik atau sebaliknya

Sekarang ku tahu cintamu tak sempurna
Sayang dan rindumu tak sempurna
Tak akan kusesali lagi , itu pilihanmu membuat semua terjadi
Kini aku kan menanti kehidupan yang lebih baik darimu, tanpa mu selamanya

Terima kasih tuhan telah kau tunjukkan padaku semuanya
Terima kasih tuhan akan ujian ini
Semoga menjadi penebus dosaku selama ini
Dan saatnya untuk bertobat menjadi pribadi yang baru....



SAKITNYA DIKHIANATI

Teganya dirimu kasih menghianati cinta ini
Kau katakan kalau aku cinta sejatimu
Kau bilang aku hanya satu satunya bagimu
Tapi ternyata kau menghianati cinta yang lain

Teganya dirimu mengagungkan cinta kita
Bertahun tahun bersama dalam kebohongan
Tak tahukah kau bahwa semua akan ada akibatnya
Yang akan terjadi padamu kelak

Sekarang aku disakiti dan kau khianati
Namun kelak kau yang akan dikhianati
Sekarang aku yang kau sakiti
Namun nanti engkau yang akan disakiti

Aku tak ingin menyakitimu sedikitpun
Karena aku tak mau mengotori jalan hidupku ini
Aku tak ingin menghianatimu
Karena aku tahu betapa sakitnya dikhianati

Bila aku tak bisa membalasmu
Biarlah tuhan yang membalas apa yang telah kau lakukan padaku
Mungkin sekarang kau sedang bahagia 
Diatas luka yang kau toreh padaku

Kau hancurkan hidupku
Kau buat aku kehilangan mimpi nyataku
Kau buat semua hanya bersamamu
Namun ternyata kau tak lebih seperti yang lain

Andai ku tahu engkau seperti ini, tak ingin aku mengenalmu
Meski dunia kau letakkan dintanganku, namun itu tak dapat menghapus lukaku
Janjimu manis, mimpi bersamamu indah,khayalanmu luas, namun...semua dusta
Telah kau rancang semua ini hanya untuk syahwatmu, mempermainkan aku...

Doaku telah terjawab, telah ditunjukkan padaku siapa dirimu
Yang kukira menyanyangiku namun menusukku dari belakang
Kini aku bersyukur bahwa semua telah jelas, saatnya aku melupakanmu
Melupakan masa lalu yang gelap dan penuh mimpi tak nyata.....


Jumat, 15 November 2013

Ku Tak mungkin memilikimu

kasih ...kau tak mau lagi menjadi milikku
kau tinggalkan aku sendiri
disini kumerenung tak tertahan air mataku
ternyata kau telah pergi

bersamamu ternyata hanyalah mimpi indah
yang begitu cepat terbangun
kini aku tlah bangun dari mimpiku
dan ternyata kau tlah pergi

kufikir kau setia ternyata kau mendua
kau beri aku manis namun ternyata racun yang kuminum
kini pahit yang kurasa setelah manis kuhilang
kasih sungguh ku tak menyangka dirimu tega,,,,

kasih ...selamat tinggal
kita tak mungkin bersama lagi
tak mungkin dan tak mungkin
tak mungkin
 MENGAPA DIKAU PERGI ...by : mashabi

Mengapa dikau pergi
Tiyada berita lagi
Kiranya sampai hati
Dikau tak kembali....

Mengapa kau hancurkan
Mahligai kasih cinta
Yang sama kita bina
Dengan paduan jiwa
Semenjak terjalin kasih pertama

reff: Hanya gambarmu saja ada besertaku
Pelipur jiwa lara sepanjang masa
Namamu akan menjadi penamat akhir kata
Diwaktu ajalku sudah terasa
Hanya kuserahkan pada yang kuasa

Ataukah ini siksa bagiku yang berdosa
Tetapi aku rasa hanya soal cinta
Aku serahkan jiwa pada yang maha kuasa
KU RELA KAU PERGI

kini...aku telah rela kau pergi dengan tulus
ku tahu kau pergi karena demi kebaikanku
kini ...aku telah bisa menerima semuanya
karena kau sayang aku hingga harus terjadi

biarlah sayang itu berganti rasa yang lain
biarlah rindu itu berganti persaudaraan
biarlah cinta itu berganti persahabatan
yang tidak bisa digantikan dengan apapun

kini kau dan aku dengan status yang berbeda
kini kau dan aku dengan jalan yang berlainan
kini kau dan aku menempuh jalan masing-masing
kini kau dan aku tak kan pernah bersatu selamanya

terima kasih tuhanku kau telah tunjukkan jalan ini
terima kasih tuhanku kami telah menempuh jalan yang lalu
terima kasih tuhanku kami tak terpisah dengan saling menyakiti
biarlah semuanya menjadi kenangan indah yang hanya ada dalam hati kami

Ada pertemuan ada juga perpisahan
semoga jalan ini adalah yang terbaik untuk semuanya
semoga kita bahagia dengan cara tuhan untuk jalan kita
tak ada keinginaku untuk menyakitimu lagi , sekarang berganti asa yang baru

semoga....

Kamis, 14 November 2013

HIKMAH KAU UNTUKKU

Kasih tak mudah melupakanmu begitu saja
kau telah mengajariku banyak hal
kau guru kehidupanku dalam mengarungi dunia ini
kau membimbingku untuk menjadi hebat dalam hidupku

Kasih tak bisa aku hapus kenangan kita
entah apa kenangan kita itu berarti untukmu atau tidak, namun bagiku tetap ada artinya
kenangan manis hingga pahit kurasakan darimu
namun kurasa itu untuk membuatku kuat

Kasih tak bisa kusakiti dirimu
biarlah hanya aku yang sakit dengan ini semua
karena engkau telah mengajariku rasanya sakit yang tak tertahankan saat ini
mungkin agar aku kuat di kemudian hari

Kasih tak bisa kulupakan kelembutan dan kesabaranmu padaku
kuselalu menangis bila kau berkata kasar tak memenuhi keinginanku
namun segera kau hibur aku dengan perbuatan sayangmu
namun kutak tahu apa maksud dari itu semua bila ada yang lain padamu

Dulu ku tahu kau sayang aku dan cinta aku dengan tulus, karena hanya aku sendiri
namun setelah kau katakan semua , apakah itu semua dulu benar adalah cinta dan sayang
kasih , aku hanya ingat kebaikan tentangmu
yang telah membantu mewujudkan sebagian mimpi yang akhirnya kuterbangun lagi.

Kasih ku tahu kau ada untuk membuatku kuat
membuatku yakin kalau cinta itu ada yang lebih baik darimu
membuatku sadar kalau cinta belum tentu dapat memiliki dan melepaskan
membuat ku sadar kalau jodoh akan datang dengan mudah tanpa susah payah seperti kau dan aku

kasih kau pernah jadi pangeran hatiku
kau pernah mengajariku membangun mimpiku
kau pernah kusayang, kucinta dan kumanja
namun kini kau bukan milikku lagi ..........


CINTA TERLARANG

Kasih pernahkah kau merasakan apa yang kurasakan saat ini
jatuh dan jatuh lagi untuk kesekian kalinya
kasih tak sadarkah kau penderitaanku saat ini
rapuh dan dan tak mampu bangkit lagi

cinta terlarang yang tak pernah ingin kulakukan kau sajikan untukku
kau ajak aku untuk menikmati cinta itu
kukira bahagia selamanya yang kurasa namun pahit di akhirnya
tak kusangka kepahitan ini menjalar keseluruh tulang rusukku

kasih tak tahu engkau bahwa aku tak menginginkan ini semua
ku tak tahu apa yang telah kita jalankan akan seperti ini
kini aku yang sakit sendirian, sakit sekali
melihatmu pergi meninggalkan kepahitan karena cinta terlarang

andai tak banyak yang kau janjikan tentang cinta kita
tak mungkin aku nelangsa seperti ini
kasih tak tahukah kau bahwa hatiku yang luka telah pulih karenamu
namun kini luka itu menganga kembali melebihi luka sebelumnya

kasih ku tak tahu bagaimana kau disana
kasih ku tak ingin menyakitimu dan dirinya
ku hanya ingin kau bahagia dengannya
biar disini ku jalani hidupku yang tak tahu harus berujung dimana

selamat tinggal kekasihku yang kusayang
selamat pergi dari hatiku yang sudah rapuh untuk disinggahi
selamat jalan sang pencerahku yang selalu memujiku dulu
selamat jalan cinta yang pernah kau toreh meski cinta itu ternyata bukan untukku saja

cinta itu kufikir satu hanya untukku
cinta dan sayangmu kufikir benar hanya kepadaku
namun aku terluka sayang, ternyata cintamu padaku cinta terlarang
yang tak mungkin kau lepas hanya untuk seorang aku selamanya...

kini air mata itu harus jatuh dan jatuh lagi
mengingat penghianatanmu yang terkasih , air mata ini tak kuasa kutahan
mengapa ini harus terjadi dalam hidupku, mengapa
mungkin inilah jalan pengampunan tuhan untukku , menyucikanku dan untuk memperbaikiku....

Rabu, 13 November 2013

DIA LEBIH KAU PILIH

Aku tak ada artinya bagimu
mungkin saat ini dia lebih baik bagimu
dia lebih dari segalanya daripada aku
aku tak seberuntung dirinya

Dia lebih pantas memilikimu dibanding aku
dia lebih kau pilih dari aku
dia segalanya untukmu
dia yang selalu memahamimu

ku tahu kau menyayanginya
namun kau tak tahu cara menyanyanginya ketika ada aku
ku tahu kau selalu ada rindu dan cinta untuknya
meski disaat bersamaku  kau selalu ingat dia

kau panggil dia dengan panggilan sayang
kau panggil dia dengan panggilan romantis
sebagaimana kau panggil aku dengan sebutan demikian
namun baginya engkau lebih tulus dibanding aku

sakit bila mengingat ini semua
namun aku sayang kamu
sakit bila mengenang masa lalu
namun aku rindu kamu

pergilah dengannya meski tak perlu kupinta tetap kau akan pergi
kenapa baru sekarang aku kau tinggalkan
kenapa bukan dari dulu kau lepaskan aku
mengejar mimpiku dan asaku yang telah tertinggal

namun aku tak menyesal pernah mengenalmu
bagiku kau pernah menjadi mimpi terindahku meski ternyata mimpi yang sia-sia
bagiku kita pernah belajar berbagi dengan sesama, dan sifatmu yang baik akan kuingat
bagiku kita pernah belajar untuk menangis, tangisan karena ingin bertaubat

kini kau bukan milikku lagi, bukan masa depanku lagi
kini kau bukan asa dan harapku lagi, yang menguatkanku dikala lemah dan letih
kini kau juga bukan sebuah puzzleku yang kufikir akan menjadi puzzle pelengkap terakhir dari kekosongan kotak puzzleku
namun kau adalah kenangan masa laluku yang penuh dengan rasa manis, asam, asin hingga berubah menjadi kepahitan.

saat ini harus kuakui aku sayang kamu, aku cinta kamu dan aku rindu kamu
namun itu semua harus belajar kuhapus karena itu semua bukan untukmu lagi
dan aku tak pantas mengucapkannya lagi padamu
karena ada dia yang masih memilikimu
MIIMPIKU TENTANGMU ADALAH SIA-SIA

Dulu mimpi kita indah
dulu kita bermimpi tentang dunia
dulu mimpi kita bersemangat
dulu kita selalu bermimpi tentang bersama dan bersama

aku adalah satu-satunya milikmu
engkau adalah satu-satunya untukku tanpa berbagi
engkau dan aku adalah one and only one
namun ....itu semua adalah kedustaanmu saja

alasan lain bisa kuterima, bila kau pergi meninggalkanku
namun penghianatanmu tak bisa kuterima
kucoba untuk menerima, namun berkali-kali tertolak hati ini
hati ini terlalu mencintaimu, setia padamu, namun kau tega khianatiku

aku berusaha memaafkanmu dengan segala kebaikanmu
aku coba terus membukakan pintu maafku dengan segala cintaku
aku akan memaafkanmu dengan alasan apapun
karena aku ingin tulus memberi maaf padamu

pergilah kau pergi dengan sejuta asamu
kepergianmu jelas membuat luka lebar dalam hatiku
luka yang engkau tinggalkan melebihi luka dari yang lain
namun kenangan bersamamu tak mengobati luka itu

luka itu tak terlihat namun kujaga rapi dalam hatiku
biarlah hanya aku yang merasakan
aku hanya mendoakan mu dalam kejauhan kita
agar engkau selalu diberi kekuatan dan jalan yang terbaik dari sang pencipta
BETAPA SAKITNYA AKU...

Engkau mungkin tidak tahu betapa hati ini sakit
engkau mungkin tak menyadari betapa aku nelangsa
engkau mungkin tak tahu dahsyatnya galauku
yang engkau tahu adalah meninggalkan akan aku

mimpi bersamamu kini tlah pergi
mimpi indah tentangmu juga telah tiada
mimpi tentang harapan kita dahulu telah runtuh
mimpi itu hanyalah mimpi burukku selama bertahun tahun denganmu

tak kusangka akan begini jadinya
kusangka sendiri ternyata mendua
tak kusangka akan terjadi
ternyata kau tetap dan masih mendua

kuterima semua alasanmu, apapun itu
kuterima itu karena kumencintaimu
kuterima itu karena kita pernah mencinta
walau cinta itu kini akan berganti

biarlah kau pergi dengan cintamu yang lain
tanpa akupun engkau akan bahagia
biarlah kini aku sendiri
sendiri tanpa dirimu, mencari bahagiaku sendiri

kini diriku terbang bebas, terbang mencari yang kumau
kini kita tak lagi bersama, melepas semua asa dan rasa kita
kini asa itu harus bangkit bersama dengan harapan baru
memulai kehidupan yang baru yang dulu pernah hancur

Selasa, 12 November 2013

LAGU-LAGU PATAH HATI....

PERGILAH KAU

aku tak mau lagi aku percaya Pada semua kasih sayangmu 
Tak mau lagi aku tersentuhPada semua pengakuanmu
#Kamu takkan mengerti rasa sakit iniKebohongan dari mulut manismu
Reff:Pergilah kau Pergi dari hidupkuBawalah semua rasa bersalahmu 
Pergilah kauPergi dari hidupkuBawalah rahasiamu yang tak ingin kutahui
Tak mau lagi aku terjeratPada semua janji-janjimu 
Tak mau lagi aku terkaitPada semua permainanmu

Back to #, Reff
Bertahun-tahun bersamaKupercayaimu 
Kubanggakan kamuBerikan s'galanya 
Aku tak mau lagiKu tak mau lagi huoo... Yeee...Hee...

Back to Reff
Pergilah kau Tak ingin kutahuiPergilah kau Ku tahui

Lumpuhkan Ingatanku -Geisha Band

Jangan sembunyi
Ku mohon padamu jangan sembunyi
Sembunyi dari apa yang terjadi
Tak seharusnya hatimu kau kunci

Bertanya, cobalah bertanya pada semua
Di sini ku coba untuk bertahan
Ungkapkan semua yang ku rasakan

Kau acuhkan aku, kau diamkan aku
Kau tinggalkan aku

Lumpuhkanlah ingatanku, hapuskan tentang dia
Ku ingin ku lupakannya

Jangan sembunyi
Ku mohon padamu jangan sembunyi
Sembunyi dari apa yang terjadi
Tak seharusnya hatimu kau kunci

Lumpuhkanlah ingatanku, hapuskan tentang dia
Hapuskan memoriku tentang dia
Hilangkanlah ingatanku jika itu tentang dia
Ku ingin ku lupakannya

Lumpuhkanlah ingatanku, hapuskan tentang dia
Hapuskan memoriku tentang dia
Hilangkanlah ingatanku jika itu tentang dia
Ku ingin ku lupakannya

Lumpuhkanlah ingatanku, hapuskan tentang dia
Ku ingin ku lupakannya

Kau acuhkan aku, kau diamkan aku
Kau tinggalkan aku



RELA KEHILANGAN

Tak ku sangka kau tinggalkan aku
Akhiri semua yang telah berlalu
Tanpa ada satu kesempatan
Ku harus rela kehilanganmu
Begitu perih yang ku rasakan
Lalui hari tanpa hadirmu
Mencoba tuk melupakan
Kaulah yang terdalam menghiasi hidupku
Biarlah kini serpihan hati
Menemani air mataku
Hingga habis dayaku
Untuk selalu mencintaimu
Biarlah kini serpihan hati
Menemani air mataku
Hingga habis dayaku
Untuk selalu mencintaimu
Biarlah kini serpihan hati
Menemani air mataku
Hingga habis dayaku
Untuk selalu mencintaimu

Im Sorry Goodbye

sebelum bertemu denganmu hidupku bahagia
semenjak bertemu denganmu ku makin bahagia
semakin lama aku semakin tahu tentang engkau
sedikit kecewa ternyata engkau tak baik
pertama-tama semua manis yg engkau berikan
membuat aku merasakan cinta sebenarnya
semakin hari semakin terungkap yg sesungguhnya
ku makin kecewa ternyata kau penuh dusta
reff:
maafkan ku harus pergi
ku tak suka dengan ini
aku tak bodoh
seperti kekasihmu yg lain
terima kasih oh Tuhan
tunjukkan siapa dia
maaf kita putus
so thank you so much
I’m sorry, goodbye
seribu cara kau membuaiku dengan puitis
maybe kau lupa bahwa aku pun juga manusia
yg punya mata, punya hati, dan perasaan
maaf aku pergi dan takkan untukmu lagi


 TAK BISA MENCINTAIMU

Cinta yang telah ku berikan padamu
Cinta yang tulus untukmu
Telah ku relakan semua keinginanmu
Tapi kau tak pernah mengerti
Telah ku coba tuk mengerti kamu
Tapi ternyata kau khianatiku
Maafkanlah aku, ku coba lupakan
Semua yang pernah kita lewati
Bukan karena aku tak mencintaimu
Karena aku tak pantas bagimu
Pergilah kau cinta sejatiku
Telah ku relakan semua keinginanmu
Tapi kau tak pernah mengerti
Telah ku coba tuk mengerti kamu
Tapi ternyata kau khianatiku
Maafkanlah aku, ku coba lupakan
Semua yang pernah kita lewati
Bukan karena aku tak mencintaimu
Karena aku tak pantas bagimu
Pergilah kau cinta sejatiku
Maafkanlah aku, ku coba lupakan
Semua yang pernah kita lewati
Bukan karena aku tak mencintaimu
Karena aku tak pantas bagimu
Pergilah kau cinta sejatiku
Maafkanlah aku, ku coba lupakan
Semua yang pernah kita lewati
Bukan karena aku tak mencintaimu
Karena aku tak pantas bagimu
Pergilah kau cinta sejatiku


KESEDIHANKU

Sepinya hari yang ku lewati
Tanpa ada dirimu menemani
Sunyi ku rasa dalam hidupku
Tak mampu ku tuk melangkah
*courtesy of LirikLaguIndonesia.Net
Masih ku ingat indah senyummu
Yang selalu membuatku mengenangmu
Terbawa aku dalam sedihku
Tak sadar kini kau tak di sini
Engkau masih yang terindah
Indah di dalam hatiku
Mengapa kisah kita berakhir
Yang seperti ini
Masih ku ingat indah senyummu
Yang selalu membuatku mengenangmu
Terbawa aku dalam sedihku
Tak sadar kini kau tak di sini
Engkau masih yang terindah
Indah di dalam hatiku
Mengapa kisah kita berakhir
Yang seperti ini
Yang seperti ini
Engkau masih yang terindah
Indah di dalam hatiku
Mengapa kisah kita berakhir
Yang seperti ini
Hampa kini yang ku rasa
Menangis pun ku tak mampu
Hanya sisa kenangan terindah
Dan kesedihanku

 PERGI SAJA

Terima kasih tuk luka yang kau beri
Ku tak percaya kau tlah begini
Dulu kau menjadi malaikat di hati
Sampai hati kau telah begini
*courtesy of LirikLaguIndonesia.Net
* berkali-kali kau katakan sendiri
Kini ku tlah benci, cintaku tlah pergi
Pergi saja kau pergi, tak usah kembali
Percuma saja kini hanya mengundang perih
Cukup tahu ku dirimu, cukup sakit ku rasakan kini
Janji yang selalu ku ingat hingga mati
Kau setia hingga ku kembali
Repeat *
Pergi saja kau pergi, tak usah kembali
Percuma saja kini hanya mengundang perih
Buang saja kau buang cinta yang kemarin
Perasaan tak mungkin percayamu lagi
Cukup tahu ku dirimu, cukup sakit ku rasakan kini
Pergi saja kau pergi, tak usah kembali
Percuma saja kini hanya mengundang perih
Buang saja kau buang cinta yang kemarin
Ooo percayamu lagi
Tinggalkan saja diriku, semua kan percuma
Cukup tahu ku dirimu, cukup sakit ku rasakan kini


 KUJAGA HATIKU

Adakah kau tahu apa yang ku rasa
Tersiksa ku tak dapat memilikimu
Tapi tetap akan ku jaga hatiku
Sampai saatnya cintamu kan berpaling pada diriku
*courtesy of LirikLaguIndonesia.Net
Ku pastikan takkan ada yang mampu
Mencintaimu seperti diriku
Walau nafas harus terpisah dari ragaku
Ku tak akan berhenti, ku tak akan menyerah tuk mencintaimu
Sering ku melihat galau di matamu
Berada di antara aku dan dia
Tapi tetap akan ku jaga hatiku
Sampai saatnya cintamu kan berpaling pada diriku
Ku pastikan takkan ada yang mampu
Mencintaimu seperti diriku (sepertiku)
Walau nafas harus terpisah dari ragaku
Ku tak akan berhenti, ku tak akan menyerah tuk mencintaimu
Ku hadapi kenyataan kau bersama dengan dirinya
Namun cintaku padamu takkan terkurung oleh waktu selamanya
Ku pastikan takkan ada yang mampu
Mencintaimu seperti diriku (sepertiku)
Walau nafas harus terpisah dari ragaku
Ku tak akan berhenti, ku tak akan menyerah tuk mencintaimu
(ku pastikan takkan ada yang mampu
Mencintaimu seperti diriku)
Walau nafas harus terpisah dari ragaku
Ku tak akan berhenti, ku tak akan menyerah
Tuk mencintaimu, tuk mencintaimu


RAPUH....

Kau tak tahu betapa rapuhnya aku
Bagai lapisan tipis air yang beku
Sentuhan lembut kan hancurkan aku
*courtesy of LirikLaguIndonesia.Net
Walaupun cinta tak sempurna
Menghampiriku seketika
Ingin kau tahu betapa rapuhnya aku
* kau tak tahu betapa rapuhnya aku
Masih terasa luka  di masa lalu
Ku pernah mencintai sepenuh hati
** dan ku terluka, luka membekas
Bekas membuat, buat selamanya
Selamanya ku, ku kan selalu
Ku kan selalu rapuh
Ku ingin tunjukkan kepada dunia
Tak hanya ada karena masa lalu
Tapi masih ada harapan bagi yang baru
Kau tawarkan ku sejuta harapan
Namun kenangan itu tak pernah hilang
Ku ingin kau tahu betapa rapuhnya aku
Repeat *, **
Kau datang bagai hujan
Basahi tanah hati
Tapi kau lihat sendiri
Luka ini
Repeat **
Ku kan selalu rapuh
12 NOVEMBER 2013...Hari yang takkan pernah dilupakan....

Hari yang takkan pernah terlupakan
hari dimana semuanya terlihat jelas
hari dimana mimpi mimpi yang telah dibangun runtuh
hari dimana suatu kehidupan akan dimulai setelah berakhir

hari itu kini datang, hari yang tak diharap datang namun pasti datang
hari yang menghancurkan sebuah harapan yang sudah bertahun tahun dibangun
dibangun dengan asa dan bahagia yang terjutai hingga ke langit-langit
yang akarnya kuat menghujam ke bumi hingga kokoh

kini akar itu telah rapuh, kini juntaian kebahagiaan itu telah lunglai turun ke bumi
tak ada lagi asa dan harap disana yang ada hanyalah tatapan kosong yang menyeruak
dunia itu beroda,kadang diatas dan kadang dibawa, kini roda dibawah itu sedang berjalan
memutar dunia yang bahagia menjadi keterpurukan, yang merasakan sakitnya tergilas asa.

akankah asa dan harap itu hadir dengan segala kemungkinannya
akanlah roda itu akan membawa ke bagian atas untuk mencicipi kembali kebahagiaan yang pernah direguk
akankan sang bunga akan kembali tersenyum diusianya yang semakin senja
akankah semua masih mungkin ... akankah..


kini...sang bintang telah pergi, jauh dan jauh namun bisa terlihat
masih bisa menyinari dan terus menyinari bumi walau tak seterang dahulu sinarnya
namun tidak untuk menyinari sang bunga yang masih menatap dengan hampa
kini matahari mana yang akan dapat menyinari sang bunga dengan sinarnya yang terang dan mengembalikan
kembali sang bunga menjadi bunga yang indah nan menawan....




Sabtu, 09 November 2013

CATATAN KECIL SEBUAH CINTA

Cinta, masihkah akan menyapa
cinta, apakah masih ada
cinta, kenapa hanya menatap
tanpa harus segera menghampiri

hanya allah pemilik cinta
cinta yang abadi tanpa ada batas
cinta yang tidak ada yang menghalangi
cinta yang tidak ada kesedihan

cinta dengan kesedihan akan sakit hati
cinta tanpa di balas akan nelangsa
cinta tak berujung akan sia-sia
cinta hanyalah menyakitkan bila penuh kesakitan

ya allah cinta padamu tak menyakiti
cinta padaku tak mengecewakan
namun diriku yang sering mengecewakan
ya allah maafin diriku ini....yang selalu butuh cintaMu..

Jumat, 08 November 2013

Lagu Afgan – Jodoh Pasti Bertemu


Andai engkau tahu betapa ku mencinta
Selalu menjadikanmu isi dalam doaku
Ku tahu tak mudah menjadi yang kau pinta
Ku pasrahkan hatiku, takdir kan menjawabnya

Jika aku bukan jalanmu
Ku berhenti mengharapkanmu
Jika aku memang tercipta untukmu
Ku kan memilikimu, jodoh pasti bertemu

Andai engkau tahu betapa ku mencinta
Selalu menjadikanmu isi dalam doaku
Ku tahu tak mudah menjadi yang kau pinta
Ku pasrahkan hatiku, takdir kan menjawabnya

Jika aku bukan jalanmu
Ku berhenti mengharapkanmu
Jika aku memang tercipta untukmu
Ku kan memilikimu, jodoh pasti bertemu

Jika aku (jika aku) bukan jalanmu
Ku berhenti mengharapkanmu
Jika aku memang tercipta untukmu
Ku kan memilikimu

(jika aku bukan jalanmu)
Ku berhenti mengharapkanmu
Jika aku memang tercipta untukmu
Ku kan memilikimu, jodoh pasti bertemu
Lirik Lagu Lumpuhkan Ingatanku -Geisha Band

Jangan sembunyi
Ku mohon padamu jangan sembunyi
Sembunyi dari apa yang terjadi
Tak seharusnya hatimu kau kunci

Bertanya, cobalah bertanya pada semua
Di sini ku coba untuk bertahan
Ungkapkan semua yang ku rasakan

Kau acuhkan aku, kau diamkan aku
Kau tinggalkan aku

Lumpuhkanlah ingatanku, hapuskan tentang dia
Ku ingin ku lupakannya

Jangan sembunyi
Ku mohon padamu jangan sembunyi
Sembunyi dari apa yang terjadi
Tak seharusnya hatimu kau kunci

Lumpuhkanlah ingatanku, hapuskan tentang dia
Hapuskan memoriku tentang dia
Hilangkanlah ingatanku jika itu tentang dia
Ku ingin ku lupakannya

Lumpuhkanlah ingatanku, hapuskan tentang dia
Hapuskan memoriku tentang dia
Hilangkanlah ingatanku jika itu tentang dia
Ku ingin ku lupakannya

Lumpuhkanlah ingatanku, hapuskan tentang dia
Ku ingin ku lupakannya

Kau acuhkan aku, kau diamkan aku
Kau tinggalkan aku

Selasa, 22 Oktober 2013

Pelanggan listrik kini harus merogoh kocek lebih dalam untuk membayar tagihan atau membeli token listrik. Sebab, mulai 1 Oktober ini, tarif listrik kembali naik. Kepala Divisi Niaga PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Benny Marbun mengatakan, kenaikan mulai 1 Oktober ini merupakan rangkaian kenaikan bertahap tarif listrik setiap 3 bulan sekali. "Ini kenaikan terakhir, sebab tahun depan tidak ada kenaikan tarif," ujarnya kepada Jawa Pos, Senin (30/9). Sebagaimana diketahui, sepanjang 2013 ini, pemerintah menaikkan tarif listrik rata-rata sebesar 15 persen secara bertahap atau sekitar 4,3 persen tiap triwulan. Berdasar Peraturan Menteri ESDM Nomor 30 Tahun 2012, kenaikan berlaku untuk seluruh pelanggan baik dari kelompok rumah tangga, sosial, bisnis, industri, dan publik dengan daya mula 1.300 volt ampere (VA), sehingga pelanggan kecil dengan daya 450 VA dan 900 VA tidak ikut naik. Berapa kenaikannya? Misalnya, untuk kelompok pelanggan rumah tangga golongan R1 dengan daya 1.300 VA, tarif listrik untuk reguler maupun prabayar yang pada 1 Juli - 30 September 2013 sebesar Rp 928 per kilo watt hour (kWH), mulai 1 Oktober ini naik menjadi Rp 979 per kWH. Adapun pelanggan dengan daya 2.200, tarif listriknya naik dari Rp 947 per kWH menjadi Rp 1.004 per kWH. Lalu, pelanggan dengan daya 3.500 - 5.500 VA, tarifnya naik dari Rp 1.075 per kWH menjadi Rp 1.145 per Kwh. Sedangkan pelanggan dengan daya 6.600 VA ke atas, tarifnya naik dari Rp 1.347 per kWH menjadi Rp 1.352 per kWH. Bagaimana tahun depan? Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementerian Keuangan Bambang Brodjonegoro menyebut, dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2014, pemerintah tidak berencana menaikkan tarif listrik. "Tapi, akan ada sedikit adjustment (penyesuaian) untuk beberapa kelompok pelanggan," katanya. Menurut Bambang, penyesuaian tersebut dilakukan karena sebenarnya pemerintah sudah memutuskan untuk tidak memberikan subsidi bagi pelanggan kelompok tertentu, misalnya kelompok rumah tangga mewah atau R3 dengan daya 6.600 VA ke atas. "Tapi, karena fluktuasi nilai tukar dan naiknya harga energi primer (BBM, gas, dan batu bara), biaya produksi listrik naik, sehingga pelanggan besar tadi harus naik sedikit," ucapnya. Benny menambahkan, selain pelanggan kelompok R3, beberapa kelompok pelanggan yang tahun depan akan kembali mengalami kenaikan tarif adalah kelompok pelanggan bisnis B2 dengan daya 6.600 VA - 200 kilo volt ampere (kVA) dan B3 dengan daya 200 kVA ke atas. "Tapi, kenaikannya tidak sebesar tahun

NAIK LAGI...NAIK...LAGI

KOMPAS.com- Pemerintah akan kembali menaikkan tarif tenaga listrik rata-rata 4,3 persen mulai Oktober 2013. Penyesuaian tarif listrik itu merupakan bagian dari kebijakan kenaikan tarif listrik 15 persen secara bertahap pada tahun ini.
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Jero Wacik mengemukakan itu di sela-sela Pertemuan Menteri Energi ASEAN (AMEM) Ke-31 di Nusa Dua, Bali, Rabu (25/9/2013). Kenaikan itu sebagai kelanjutan dari kebijakan pemerintah menaikkan tarif listrik secara bertahap sepanjang tahun ini demi menekan subsidi listrik.
”Kenaikan (tarif listrik) Oktober adalah kenaikan sejak Januari yang dicicil,” ujar Jero
Dengan kenaikan itu, tahun ini tarif listrik naik empat kali. Terhitung mulai 1 Januari 2013, pemerintah memberlakukan kenaikan tarif tenaga listrik rata-rata 15 persen secara bertahap, kecuali bagi golongan pelanggan dengan daya 450 volt ampere (VA) dan 900 VA. Setiap triwulan tarif tenaga listrik akan naik rata-rata 4,3 persen.
”Pasti rakyat lebih senang karena kenaikan per tahap (tarif listrik) seperempat kali,” ujarnya
Pemerintah juga mencabut subsidi listrik bagi 4 golongan pelanggan, yaitu kelompok pelanggan rumah tangga dengan daya 6.600 VA ke atas, golongan pelanggan bisnis dengan daya 6.600 VA-200 kilovolt ampere (kVA), dan kelompok pelanggan bisnis dengan daya di atas 200 kVA. Penghapusan subsidi listrik juga diterapkan pada gedung-gedung pemerintahan dengan daya 6.600 VA-200 kVA.
Kenaikan tarif listrik dalam empat tahap tahun ini sesuai kesepakatan antara pemerintah dan DPR. Dengan kenaikan
tarif listrik itu, subsidi listrik tahun 2013 diperkirakan bisa dihemat sekitar Rp 14 triliun.
Sebelumnya Direktur Eksekutif Institute for Essential Services Reform (IESR) Fabby Tumiwa mengemukakan, perlu dilihat sejauh mana efektivitas implementasi kebijakan kenaikan tarif listrik itu terhadap upaya penghematan subsidi. Subsidi listrik diperkirakan tetap akan naik jika kebutuhan bahan bakar minyak untuk sejumlah pembangkit listrik meningkat karena kekurangan pasokan gas dan permintaan energi listrik tumbuh pesat.
Kenaikan tarif listrik juga semestinya diikuti dengan peningkatan pelayanan kepada pelanggan listrik PLN, terutama keandalan pasokan.
Sesuai Peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Nomor 30 Tahun 2012 tentang Tenaga Listrik yang disediakan oleh PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) yang terbit pada 21 Desember 2012, tarif tenaga listrik untuk pemakaian di atas 900 VA akan naik mulai tahun 2013. Tarif baru itu berlaku untuk 26 golongan dari 37 golongan pemakai listrik.
Dermawan Uloli dari Hubungan Masyarakat PT PLN (Persero) Pusat di Jakarta, beberapa waktu lalu, mengatakan, ”Kenaikan itu akan berlangsung bertahap setiap triwulan melalui empat periode, yaitu Januari-Maret 2013, April-Juni 2013, Juli-September 2013, dan terakhir Oktober 2013,” ujarnya.
Menurut data PLN, sekitar 80 persen konsumen listrik PLN adalah kalangan rumah tangga. terutama dengan pemakaian 1.300 VA. Tarif listrik konsumen ini akan naik 5,44 persen pada periode 1 Januari 2013- 31 Maret 2013 atau naik dari Rp 790 per kilowatt jam (kWh) menjadi Rp 833 per kWh

Selasa, 08 Oktober 2013

Deskripsi Produk NESCAFÉ Dolce Gusto Circolo Mesin Pembuat Kopi - Merah

                       

Apa yang ada di dalam kotak:

  • NESCAFÉ Dolce Gusto Circolo Mesin Pembuat Kopi  - Merah
Kini Anda bisa menikmati secangkir kopi panas dan dingin layaknya buatan barista terkenal dengan mudah. Meski tak memiliki banyak ruang di meja dapur, Anda bisa selalu menikmati kopi ala gourmet dengan teknologi terbaru dari NESCAFÉ Dolce Gusto Circolo. Dengan desain canggih dan unik, mesin kopi ini akan membuat dapur lain merasa iri. NESCAFÉ Dolce Gusto Circolo menyajikan desain yang telah memenangkan berbagai penghargaan dan kopi berkualitas tinggi.

Sistem Kapsul
NESCAFÉ Dolce Gusto Circolo menggunakan sistem kapsul yang sangat praktis dan efisien. Semua yang Anda butuhkan untuk membuat minuman panas dan dingin telah tersedia dalam kapsul yang mudah digunakan. Anda cukup memasang kapsul ke dalam portafilter-nya, memasang ke group head dan mesin akan bekerja. NESCAFÉ Dolce Gusto Circolo hanya menggunakan bahan dengan kualitas tertinggi seperti kopi Arabika 100%, cokelat berkualitas dan buih susu yang begitu menggoda. NESCAFÉ Dolce Gusto Circolo tersedia dalam varian Grande Intenso, Espresso Intenso, Mocha, Cappuccino, Nestea Peach..

15 Bar Pump
Mesin berteknologi tinggi dan kapsul yang didesain dengan ketelitian tinggi memberikan sistem tekanan 15-bar layaknya mesin di kafe kopi ternama. Dengan fitur ini maka mesin pembuat kopi ini memiliki tekanan yang tinggi sehingga memastikan seluruh aroma kopi bubuk dapat terambil. Sistem ini menjanjikan secangkir kopi dengan busa yang berbuih, krema yang kaya dan rasa mewah yang begitu menggoda selera.

Desain Modern & Minimalis
Anda pasti akan terkesima ketika pertama kali melihat desain dari NESCAFÉ Dolce Gusto Circolo. Dengan desainnya yang modern dan tidak seperti mesin kopi pada umumnya, mesin kopi ini telah memenangkan International Forum Design Product Design dan Red Dot Design. Lihat bagaimana cahaya LED biru yang menyinari tiap cangkir kopi memberikan aksen gaya yang unik nan futuristik.

Rasa Terbaik (Menurut Anda)
Tombol kontrol yang Anda sesuaikan memberikan Anda kontrol penuh atas rasa yang Anda mau. Anda pun dapat menentukan kekuatan dan campuran kopi dengan menggunakan campuran kapsul yang Anda harapkan. Custom Control Lever nya yang telah dipatenkan membuat Anda dapat memilih minuman hangat dan dingin dengan cepat. NESCAFÉ selalu memberikan rekomendasi pengaturan terfavorit untuk tiap kapsul namun Anda bebas bereksperimen dan mencari apa rasa favorit Anda!

Mudah Dibersihkan
NESCAFÉ Dolce Gusto Circolo dilengkapi drip tray dan capsule holder yang dapat dicuci dengan sabun pencuci piring. Drip tray yang terbuat dari stainless steel ini juga dapat disesuaikan ketinggiannya sehingga dapat digunakan untuk berbagai ukuran cangkir dan gelas. Mesin pembuat kopi ini juga memiliki tangkir air yang dapat dilepas. Tangki air berkapasitas 1350 mililiter ini tidak dapat dibersihkan dengan sabun pencuci piring.        

Thermoblock 
Teknologi eksklusif Thermoblock menjanjikan air panas setiap saat hanya dalam waktu kurang dari satu menit. Dengan pemanas alumunium Thermoblock, Anda tak perlu lagi menunggu sajian kopi hangat. NESCAFÉ Dolce Gusto Circolo memberikan air panas dengan temperatur 82-87 C.      

Hemat Energi 
Mesin akan otomatis berhenti ketika tidak digunakan. Dengan sistem ini tentunya akan menghemat penggunaan listrik.

Service Center 
Jakarta 
Sudirman Plaza
Plaza Marein Lt 8Jl. Jend. Sudirman Kav. 76-76 Jakarta 12910
Telp: +62 21 57937007

Bali 
Istana Kuta Galeria Jl. Patih Jelantik Promenade I no. 15
Kuta, Bali 80361
Telp: +62 361 769067

Bandung 
Jl. Lemah Neundeut No. 85
Bandung 40164
Telp: +62 22 2008527        

Surabaya 
Jl. Tegalsari No. 50
Surabaya 60261
Telp: +62 31 5321400

Semua produk mengikuti Lazada 14 hari untuk kebijakan penukaran. Di Luar waktu 14 hari, silakan kirim mesin ke salah satu pusat layanan NDG di atas. Untuk setiap pertanyaan NDG, silahkan hubungi nomor bebas pulsa: 001 803 657 121.       
         


KISAH DONGENG KECIL COFFEE MAKER


gerimis membasahi jakarta
tak mampu urai gundahku
coffee maker tak diharapkan menjadi hadiah
sebab dia bukan perhiasan atau mobil beroda
hanya coffee maker yang tak diharapkan
dan tak pantas untuk sebuah kado ulang tahun
yang tahun kemarin hadiahnya berlalu tanpa kejelasan
(Jakarta-Bekasi,08102013)

Untuk apa menghukum diri untuk sebuah pilihan
harus belajar legowo , karena pada saatnya, 
ada waktu diterima dan ada waktu ditolak

Take easy tak perlu salahkan diri
kunci sukses hidup hanya dua : sabar dan syukur

AN UNFORGETTABLE BIRTHDAY

Alhamdulillah Ya Allah atas segala nikmat yang telah Engkau berikan kepada hamba di hari ulang tahun hamba hari ini.
usia hamba tidaklah semuda beberapa tahun yang lalu, kulit hamba tidaklah sekencang dahulu, semuanya sudah berubah
Namun beri hamba tambahan kebajikan, kebijakan, ketaatan dalam beribadah padaMu Ya Allah

Terima kasih Ya Allah atas karunia berbagi kepada saudaraku, kepada anak-anak yatim yang semuanya Engkau sampaikan rezeki itu melalui kekasihku untukku Ya Allah
Ya Allah aku t ak dapat membalas semua kebaikan mereka yang telah sangat baik pada hamba, selain doa yang hamba lantunkan setiap saat 

Ya Allah sampaikan padanya, terima kasih atas semua hadiah yang telah disampaikan kepada hamba, rezeki dariMu yang Engkau beri kepadaku dan mampir terlebih dahulu pada kekasihku ataupun pada orang yang menyayangiku lainnya

Ya Allah maafkan segala khilaf dan salah hamba...hari ini, kemarin, dan yang akan datang, amin.

Senin, 30 September 2013

NAMA PUSAT BARANG / CENTRAL BARANG

Beli sesuatu barang yang kita butuhkan paling enak kalau di pusatnya jadi bisa banyak pilihan dengan harga yang miring pula, nah tanpa banyak kata dan kalimat, di blog kali ini saya mau mereview pengalaman saya dalam hunting barang-barang yang saya rasakan sangat berguna buat saya dan mudah-mudahan bisa berguna dalam artian luas.

1. Untuk Membeli pakaian, jilbab, bahan, keperluan haji sampai oleh-olehnya : di Tanah Abang
2. Untuk membeli accesories seperti bros, kalung, perak, tas kertas, keperluan ulang tahun, alat tulis kantor, hadiah-hadiah dll : di pasar pagi Asemka
3. Untuk keperluan kamar mandi seperti ubin keramik, washtafel, kran, gantungan baju, pintu pvc, stainless, shower, kloset duduk dll : di Jl.Percetakan Negara , Rawasari
4. Travel Umroh dan haji : Di daerah Tebet
5. Untuk keperluan Obat-obatan : Di Jl.Pramuka
6. Untuk keperluan souvenir pernikahan dll : di Jati Negara atau di Asemka
7. Untuk keperluan pembuatan gelang, kalung dan batu-batu cincin : di rawabening
8. Untuk pembelian Hp dan accecoris : Roxi , Ambasador
9. Untuk pembelian ikan segar : di Muarakarang
10. Untuk membeli buku buku bekas atau dengan harga miring : Di pasar senen
11. Untuk membeli barang dari plastik : di Jembatan Lima
12. Untuk membeli buah-buahan grosir ; Di Muara angke
13. Untuk membeli bunga-bunga segar : Di Rawabelong
14. Untuk membeli tanaman Hias: Di Rawabelong
15. Untuk membeli Bir pletok : Di Kedoya ( Jl. Pilar)
16. Untuk membeli keperluan komputer : Di Glodok
17.  Untuk membeli kue hantaran, kue untuk acara2 : di Pasar Subuh Senen ( mulai ba'da magrib)
18. Untuk membeli baju bekas : di Pasar Senen ( dekat terminal Senen)
19. Untuk Mainan Anak-anak :Di Pasar Gembrong
20. Untuk membeli Jam tangan : Di Pasar Senen (gedung baru)...Lantai 1
21. Untuk membeli Tas wanita dan pria: Di pasar Senen (gedung baru) , lantai 3 ( kalau gak salah)
22.. Untuk baju batik : Di pasar tanah abang , dan Mall Thamrin City
23. Untuk membeli bahan kain : Di pasar Mayestik
24. Untuk bahan : di Pasar Cipadu
25. Untuk membeli sepatu : di Pasar Puring dan Pasar Baru
26. Untuk membeli minyak wangi : di jalan raya condet
27. Untuk barang antik : di Jl, Surabaya
28. Untuk Pembelian tempat tidur, kerajian rotan, jati : Di jalan Klender dan jalan kalimalang
29. Untuk pembelian aneka hewan : di Pasar burung jatinegara
30. Untuk lampu hias : Di pasar Kenari mas
31. Untuk pembelian barang bekas : Di pasar rumput
32. Untuk pembelian keramik  dan barang bekas: Pasar ular

Udah dulu ya , nanti kalau ada info lagi insya allah ditambahkan., dan semoga informasi ini dapat bermanfaat




Kamis, 26 September 2013

Bekal perjalanan ke Akhirat
(intisari pengajian malam rabu Bulan Ramadhan 1434H /pada bab kedua)

Bulan Ramadhan tahun 2013 ini ada materi pengajian yang sangat menyentuh hati , dan supaya tidak lupa maka saya menulis beberapa intisari yang saya tangkap sekenanya, maklum saya orang awam yang jauh dari mengerti tentang ilmu agama, jadi ini semua saya catat sesuai kitab yang saya baca ulang dengan pemahaman yang saya dapat saat Sang Ustad menyampaikan materi, semoga bisa menjadi bekal saya untuk perjalanan ke akhirat yang pasti datang tanpa saya tahu kapan titipan kehidupan ini akan diambil dari saya, dan saya amalkan untuk perjalanan panjang itu yang kekal, dan semoga bisa bermanfaat dalam arti seluas luasnya, amin.

1. Upaya mudah dalam SAKARATUL MAUT: MEMBACA SURAT AL-QAF  setiap malam
2. Agar selamat dari AZAB KUBUR: memperbanyak bacaan TASBIH, TILAWAH ALQURAN, MENJAGA WUDHU, PERBANYAK SEDEKAH, MENJAGA SHALAT 5 WAKTU, PERBANYAK SHALAWAT ( insya allah itu semua akan menerangi kubur kita, memperluas kubur sepanjang mata memandang)
3. Sebab-sebab diazab : kencing tidak bersih, berbohong, adu domba, khianat, dll
4. Upaya agar mudah menjawab pertanyaan kubur: MEMBACA SURAT AL-MULK setiap malam
5. Agar selamat dari tenggelamnya diri kita dari keringat kita di akhirat: Duduk di sisi ULAMA, melayaninya, mencintainya,memakmurkan masjid, menggali sumur dan sungai untuk keperluan manusia, Sabda Rasulullah: " Siapa yang tidak melihat aurat perempuan selain istrinya, maka tidak akan tenggelam dengan keringatnya di akhirat kelak"
6. Agar AIB kita yang tercatat tidak dibuka ALLAH SWT: MEMBACA SURAT AT-TAKWIR
7. Agar catatan amal tidak kita terima dari Kiri& belakang: MEMBACA SURAT AL-INSYIQOK
8. Agar timbangan amal kebaikan berat di mizan: MEMBACA SURAT AL-QORIAH
9. Agar Allah mudah hisab :MEMBACA SURAT AL-GHASIYYAH
10. Agar mudah menyeberang jembatan shirotol mustaqiim: PERBANYAK SHALAWAT NABI sambil duduk menghadap qiblat
11. Agar tidak haus di akhirat: PERBANYAK SHALAWAT atas Rasulullah
12. Keselamatan dari api neraka: jauhkan semua perbuatan yang haram, menangis mengharap ridho Allah, menyesali segala dosa, dan perbanyak sedekah,  setelah shalat shubuh dan magrib Membaca" اللهم أجرنى من النار "sebanyak 7x
13. Siapa yang sedang sakit hingga wafatnya membaca surat Al-Ikhlas ,maka tidak akan mendapat 
fitnah kubur, tidak di jepit dikubur, dan dimudahkan dalam menyebrang shirotol mustaqim
14. Tebusan dari api neraka: MEMBACA ـ لاإله إلا الله sebanyak 70.000x
15. Agar ditetapkan iman pada saat sakaratul maut: melazimkan shalat awabin dimana 2 rakaat pertama, niat shalat hifzil iman maa awabin ( rakaat pertama dan kedua membaca surat al-ikhlas 6x, al falaq dan annas @1x), 2 rakaat kedua niat shalat awabin (surat rakaat pertama qulya dan rakaat kedua al-ikhlas), dan 2 rakaat ketiga niat shalat awabin dan istikharah ( (surat rakaat pertama qulya dan rakaat kedua al-ikhlas)
16. Hal-hal yang membuat iman terangkat saat mati: meninggalkan syukur atas islam, meninggalkan takut atas islam, zholim terhadap orang islam, dan duhaka terhadap orang tua.
Insya allah sedemikian dulu catatannya, insya allah akan diambah lagi, semoga bermanfaat, amin