Kita memiliki waktu yang sama setiap orang yaitu 24 jam, namun dengan waktu yang sama berbeda hasil yang diperoleh seseorang dari total 24 jam tersebut. Semuanya tergantung kepada si pengelola waktu itu yaitu kita sendiri. banyak waktu yang terbuang hanyak untuk ngalor ngidul saja, bermain, jalan-jalan, urusan kantor , berbisnis atau gabungan salah satu atau salah duanya. Ketika seseorang menyadari bahwa membutuhkan waktu banyak untuk mengerjakan sesuatu tugas baik pribadi, kelompok atau lainnya seharusnya orang tersebut mau berkorban atau mengorbankan kesehariannya yang tidak penting , misal tidur. Tidur sangat penting untuk kesehatan, namun tidur yang berlebihan akan membuat waktu kita banyak terbuang. baik terbuang untuk berbisnis apalagi ibadah, malam2 panjang hanya dilewati dengan nafsu tidur yang diikuti.
Belajarlah membagi waktu, kapan waktunya harus dikantor, mengerjakan tugas kantor, tugas rumah, keluarga , bisnis sampingan sampai hobipun harus mendapat porsi dalam kehidupan kita, dan yang terpenting ibadah sunnah dimalam hari yaitu qiyamulail tetap harus dijaga , sebagai penyeimbang kehidupan dunia dan akhirat. mulai lah dari sekarang untuk berbagi waktu dengan baik. selamat bermanajemen waktu dengan bijak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah mau membaca, dengan segala kerendahan hati mohon diberikan komentar,semoga dapat bermanfaat